TIPS SINGKAT MENGENAL MENU-MENU DALAM ENTRI BLOGGER

Tampilan Blog ini setelah ganti Template
Tidak terasa sudah lama juga saya ngeblog dimulai dengan blog iseng-iseng yang kemudian dihapus google karena kesalahan postingan dan edit html karena awalnya saya posting tentang hal-hal yang saya sukai yang saya copi paste dari blog orang tapi lupa buat link sehingga saat ada razia blog maka blog saya juga ikut dirazia dan dihapus. Pengalaman dihapus blog pertama tersebut membuat saya belajar untuk ngeblog dengan baik paling kurang meski masih suka kopi paste tapi sudah tidak lupa lagi mencantumkan link sumber inspirasi tulisan kita.

Meski terdengar sepele, tapi saya yakin pembaca yang hobi ngeblog juga sama dengan saya bila ditanyakan hal-hal berikut pastinya tidak semua kita tahu. Nah karena saya tidak tahu dan biar Anda juga ikut tahu sedikit tentang seluk beluk yang ada dalam entri blogger berikut saya paparkan untuk Anda fungsi menu-menu di dalam entri blogger, silahkan disimak :


penjelasan dari gambar tampilan diatas yang selalu kita lihat saat akan memposting sebuah artikel sebagai berikut : 
  1. Compose : Menu ini menentukan bagaimana kita menulis sebuah artikel, dalam hal ini ada 2 pilihan, yaitu menulis menggunakike Tan text atau HTML. Dan jika kita memilih Compose, maka artinya kita menulis artikel dengan text.
  2. HTML : Kebalikan dari compose, jika kita menekan menu ini maka kita beralih ke mode HTML.
  3. Undo : Mengembalikan artikel sebanyak 1 langkah, atau biasa disebut mengundur.
  4. Redo : Memajukan artikel yang kita tulis sebanyak 1 langkah, kebalikan dari Undo.
  5. Font : Di menu ini terdapat pilihan Font, sebenarnya menu ini tidak terlalu dibutuhkan, karena kita bisa menyesuaikan Font semua artikel di bagian Templates > Sesuaikan > Lanjutan.
  6. Judul Pos :  Menu yang satu ini sangat berpengaruh dalam suatu artikel, karena menu ini yang menentukan isi sebuah artikel.
  7. Font Size : Disini kita bisa mengubah ukuran Font, ada lima pilihan; smallest, small, normal, large, dan largest.
  8. Format : kita bisa membuat kalimat heading, sub heading, dan minor heading disini.
  9. Bold : Menu untuk menebalkan suatu kata, contoh : Seperti ini.
  10. Italic : Menu untuk membuat kata yang dimiringkan, contoh : Seperti ini .
  11. Underline : Menu untuk membuat suatu kata tergaris bawahi, contoh : Seperti ini.
  12. Striketrough : Menu untuk membuat suatu kata di coret, contoh : Seperti ini.
  13. Text Color : Menu untuk membuat suatu kata di beri warna, contoh : Seperti ini.
  14. Text Background Color : Menu untuk membuat suatu kata diberi background berwarna, contoh : Seperti ini.
  15. Link : Menu untuk menambahkan link di suatu artikel, contoh : Seperti ini
  16. Insert Image : Menu ini berfungsi menambahkan gambar ke artikel, ada 6 pilihan, saya sarankan anda sebaiknya memilih gambar yang sudah anda upload ke blogger karena dengan di upload ke blogger, gambar akan lebih cepat muncul di artikel daripada gambar yang kita ambil di google.
  17. Insert Video : Menu yang bisa menambahkan video ke artikel kita.
  18. Insert Jump Break : Menu yang berfungsi menambahkan Jump break. Artikel yang sudah diberi jump break di dalamnya biasanya terdapat tulisan read more di artikel tsb ( jika kita membuka halaman awal blog kita ).
  19. Alignment : Menu yang berfungsi menentukan letak text.
  20. Numbered List : Menu yang berfungsi memberikan point-point berupa angka.
  21. Bullet List : Menu yang memiliki fungsi yang sama dengan Numbered List, yang berbeda adalah menu ini membuat poin-poin bukan berupa angka tetapi berupa titik ( bullet ).
  22. Quote : Menu yang berfungsi memblok sebuah text yang menurut kita penting.
  23. Remove Formatting : Menu yang menghapus semua format dalam suatu text, misal : Seperti ini > Seperti ini.
  24. Check Spelling : Menu yang berfungsi mengecek tata bahasa artikel kita.
  25. Label : Berfungsi memberi label pada artikel kita, label berfungsi memudahkan pengunjung mencari artikel yang mereka cari.
  26. Jadwal : Menu yang berfungsi mengatur kapan kita ingin memposting artikel kita, jadi kita bisa memposting artikel kita kapan saja. 
  27. Tautan Permanen : Menu yang mengatur adress artikel kita.
  28. Lokasi : Menu yang berfungsi menambahkan lokasi kita pada artikel kita.
  29. Deskripsi Penulusuran : Menu yang mengatur deskripsi penelusuran, bisa dikatakan : Menu yang mengatur penelusuran seperti apa yang dapat menemukan artikel kita.
  30. Pilihan : Menu yang mengatur Ada tidaknya sebuah komentar di artikel, ada tidaknya tautbalik dan lain-lain.
  31. Tutup : Menu yang berfungsi menutup entri.
  32. Pratinjau : Menu yang berfungsi menampilkan demo dari entri kita sebelum kita publikasikan.
  33. Simpan : Menu yang berfunsi menyimpan sebuah entri.
  34. Publikasikan : Menu yang berfungsi mempublikasikan sebuah entri.

Sekian postingan singkat tentang tips singkat mengenal menu-menu dalam entri blogger, semoga bermanfaat. Baca Tips Blogger lainnya di blog kesayangan ini ya...

Sumber Artikel : gerombolan-tips.blogspot.com

Posting Komentar untuk "TIPS SINGKAT MENGENAL MENU-MENU DALAM ENTRI BLOGGER"