[TIPS] KENALI 12 SEBAB KENAPA ANDA TIDAK KAYA

Hampir semua kita ingin kaya, apalagi untuk kita orang Indonesia menjadi orang kaya adalah bukti kesuksesan seseorang. Sehingga beragam cara ditempuh agar menjadi orang kaya. Keinginan menjadi kaya mungkin tidak salah namun terkadang setiap orang tidak tahu cara untuk mencapainya. Banyak sekali penyebab seseorang itu tidak bisa menjadi kaya, atau bisa saja ia jatuh dari kekayaannya.

Seperti yang saya kutip drai postingan salah satu member di forum online, bebebrapa sebab bisa membuat kita susah menjadi orang kaya. Berikut 12 Sebab kenapa susahnya menjadi orang kaya, silahkan disimak :
  1. Banyak yang tidak ditentukan dan ditetapkan secara jelas atau spesifik maksud kekayaan di dalam kehidupan. Maksudnya adalah ingin menjadi kaya tetapi tidak tau maksud kenapa harus menjadi kaya
  2. Banyak mempunyai tujuan keuangan anda yang selalu berubah-ubah
  3. Tujuan yang ditetapkan tidak realistik
  4. Anda tidak pernah memulainnya dari awal, anda hanya bermimpi-mimpi saja. Mulailah untuk mencapainya!!
  5. Banyak yang tidak nampak keperluan untuk mencapai matlamat(tujuan), tidak komited mendapatkan kekayaan dan tidak sanggup berkorban untuk mendapatkannya, Mulailah untuk berkomitmen!!
  6. Tidak mempunyai rancangan dan strategi yang betul untuk mencapainya
  7. Banyak yang tidak mengikuti rancangan dan strategi yang telah diatur atau ditetapkan.
  8. Banyak menyerahkan tanggungjawab kepada orang lain
  9. Mudah mengaku kalah apabila bertemu dengan halangan
  10. Tidak pernah mengawali keuangan yang masuk maupun keluar
  11. Mudah terpengaruh ide-ide dipikiran daripada rekan-rekan
  12. Tidak mempunyai mentor untuk mensupport anda
Semoga artikel ini sedikit banyak mengilhami Anda agar meninggalkan sikap dan perilaku sehingga Anda juga berhak jadi orang kaya. Semoga bermanfaat

Sumber Artikel : http://www.kaskus.co.id

Posting Komentar untuk "[TIPS] KENALI 12 SEBAB KENAPA ANDA TIDAK KAYA"