AGAR BLOG ANDA RAMAH DENGAN SEARCH ENGINE

Meski tujuan utama membuat blog bukan untuk mencari uang atau iklan, namun kadang sedih juga bila blog yang sudah lama kita buat dengan beragam isi namun belum muncul juga di halaman search engine khususnya Google. Ketidakmunculan di halaman awal google atau search engine lain akan berdampak pada blog yaitu akan sepi  dari pengunjung, bila blog yang dikhususkan untuk jualan maka ibarat orang buka toko/kios offline, tanpa pengunjung maka  rugi besar, barang tidak laku-laku dan yang jagapun bakal jenuh sendiri.

Sebelum Anda mencoba cara lain seperti Backlinks Gratis, Traffic Gratis atau Komentar kesana kemari di beragam blog ada baiknya kita cek kembali template blog kita. Siapa tahu mungkin kesalahan ada di dalam template anda sendiri atau kitanya yang belum memperkenankan Search engine bertamu di blog kita.

Salah satu cara yang dapat dilakukan agar blog lebih SEO friendly seperti yang saya dapat di Forum Kaskus, ikuti langkah-langkah berikut :
  1. Masuk ke blogger, bagi yang belum membuat akun blogger atau belum membuat blog langkah pertama yaitu buat dulu blognya
  2. Setelah terbuka Dashboard (daftar blog yang anda miliki), klik di salah satu blog dan masuklah ke menu Template sehingga muncul kira-kira seperti dibawah ini :
  3. Lalu pilih Edit HTML,  jangan lupa centang widget, lalu cari kode seperti ini.
    <title><data:blog.Title/></title>
    biasanya berada di bawah <head> atau di atas nya <b:include data='blog' name='all-head-content'/>

    Setelah ketemu kode <title><data:blog.Title/></title>
    ganti/ hapus kode tersebut dan ganti dengan kode ini
    <b:if cond='data:blog.pageType == "index"'>
    <title><data:blog.Title/></title>
    <b:else/>
    <title><data:blog.pageName/></title>
    </b:if>

    Penjelasan singkat kode-kode diatas adalah :
    <data:blog.Title/> = merupakan title / judul blog kita
    <title><data:blog.Title/>|Bla Bla Bla</title>
    |Bla Bla Bla Silakan ganti bla bla dengan kata yang anda inginkan ( usahakan jangan terlalu panjang ) biar bisa ditampil penuh di seacrh engine
    <data:blog.pageName/> = merupakan judul postingan kita
    <title><data:blog.pageName/><data:blog.title/></title>
    Maksudnya untuk menambahkan judul blog anda di belakang setiap judul postingan anda..
Sekian postingan Tips Agar Blog Anda Ramah Dengan Search Engine, semoga bermanfaat untuk kita semua.

Sumber ide Artikel : Kaskus.co.id

Posting Komentar untuk "AGAR BLOG ANDA RAMAH DENGAN SEARCH ENGINE"